Visi dan Misi

Visi Program Studi :

“Menjadi program studi unggulan dan inovatif di bidang bisnis digital yang berlandaskan nilai-nilai Islam, mampu mencetak lulusan yang kompeten, kreatif, dan adaptif dalam menghadapi tantangan ekonomi digital global”.

Misi Program Studi :

  1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi di bidang bisnis digital yang berkualitas, berbasis standar nasional, dan berlandaskan nilai-nilai keislaman.
  2. Melakukan penelitian inovatif di bidang bisnis digital, teknologi, dan ekonomi kreatif untuk memberikan kontribusi nyata bagi perkembangan industri dan masyarakat.
  3. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan teknologi digital dan pendekatan lintas sektoral untuk meningkatkan kesejahteraan dan literasi digital masyarakat.
  4. Membangun dan mengembangkan kerja sama strategis dengan institusi pendidikan, industri, dan lembaga terkait, baik di dalam maupun luar negeri, dalam bidang bisnis digital.
  5. Mengimplementasikan nilai keislaman dan kemuhammadiyahan melalui internalisasi nilai – nilai keislaman dalam kehidupan akademik dan berpartisipasi aktif dalam persyarikatan Muhammadiyah – Aisyiyah.
  6. Membangun lingkungan akademik yang kondusif dan rapi dalam mendukung visi dan misi program studi.

Tujuan

  1. Menghasilkan lulusan yang kompeten, kreatif, dan profesional di bidang bisnis digital, serta berlandaskan nilai-nilai Islam.
  2. Menghasilkan penelitian inovatif di bidang bisnis digital dan ekonomi kreatif yang dapat memperkaya ilmu pengetahuan dan praktik industri.
  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dengan pemanfaatan teknologi digital untuk meningkatkan produktivitas, literasi, dan kesejahteraan masyarakat.
  4. Membangun jejaring kerja sama yang kuat dengan berbagai pihak untuk meningkatkan mutu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat di bidang bisnis digital.
  5. Terwujudnya suasana akademik yang kondusif sesuai dengan Al- Islam Kemuhammadiyahan dan berperan aktif dalam kegiatan persyarikatan Muhammadiyah – Aisyiyah.
  6. Mengimplementasikan sistem tata kelola program studi dengan baik di lingkungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis agar dapat terlaksana kegiatan tridharma perguruan tinggi yang bermutu.